Spesifikasi dan Harga Zenfone 4 – Keunggulan dan Kelemahannya

Spesifikasi Zenfone 4 | Jika anda menginginkan sebuah gadget murah yang berkemampuan maksimal, maka smartphone besutan ASUS ini patut untuk anda perhitungkan. Dengan nama Zenfone, ASUS memanjakan para user melalui teknologi intel di dalam smartphone tersebut. Ada 3 smartphone dengan code name Zenfone yaitu Zenfone 4, 5 dan 6. Masing-masing gadget memiliki besar penampang yang berbeda mengikuti namanya, misalkan Zenfone 4 maka gadget ini berlayar 4 inch lalu Zenfone 5 dengan layar 5 inch dan Zenfone 6 dengan 6 inch lebar layar. Pada kesempatan kali ini saya hanya akan memberikan spesifikasi Zenfone 4 kepada anda.

Zenfone 4 adalah yang paling terjangkau diantara Zenfone yang lain –saya rasa ini keunggulan yang pertama. Dengan harga yang terjangkau Zenfone 4 tidak bermain-main dengan spesifikasi yang ditawarkan dan smartphone ini memiliki banyak keunggulan, berikut ini adalah beberapa keunggulan dari Zenfone 4.zenfone 4Layar 4 Inch Resolusi layar yang cukupan yaitu 480 x 800 piksel dengan ketajaman layar 233 ppi adalah sempurna untuk sebuah smartphone (menurut saya), navigasi lebih mudah dan nyaman untuk digenggam dan dilapisi oleh corning gorilla glass 3 yang memberi perlindungan terhadap goresan.

1 Gb RAM akan memberikan pengalaman multitasking yang halus dan nyaman, main game 3Dpun juga akan mengasyikan.

Telah mendukung USB OTG, untuk yang belum tahu apa itu USB OTG bisa di baca disini. sehingga bisa membaca data dari flashdisk, bisa juga ditancapi keyboard dan mouse

Prosesor intel atom Z2520 dengan kecepatan 1,2 Ghz, Quad-Thread Hyper Threading Technology dipercaya oleh ASUS untuk menambah kekuatan Zenfone 4 ini. Untuk GPU nya mengusung PowerVR SGX544 yang memang dirancang untuk kelas atas sehingga memungkinkan kinerja grafis yang lebih baik.

Yang telah saya sebutkan diatas adalah beberapa keunggulan dari Zenfone 4, belum semuannya namun sebagian besar. Nah, Zenfone 4 juga tidak luput dari kelemahan yang mungkin karena zenfone 4 mengorbankan beberapa bagian untuk dapat mencapai harga murah yang diinginkan. berikut adalah beberapa kelemahannya.

Kapasitas baterai kecil, dengan 1200 mAh Zenfone 4 hanya akan bertahan paling lama 1/2 hari dan kita sudah harus mengisi ulang baterai. Kabarnya Zenfone 4 memberikan baterai dobel, namun tetap saja tidak nyaman untuk pengguna jika harus mengganti baterainya setiap kali baterai habis.

Kamera tanpa LED flash dan Pixel master, berbeda dengan Zenfone 5 dan 6, zenfone 4 tidak dilengkapi dengan LED flash dan Pixel Master sehingga untuk obyek yang kurang cahaya akan menghasilkan gambar yang seadannya. Saya rasa jika anda penyuka fotografi smartphone ini tidak akan begitu mendukung anda.

Untuk lebih jelasnya, berikut ini saya sertakan spesifikasi lengkap dari ASUS Zenfone 4, silahkan dicek.

General

2G Network

GSM 850 / 900 / 1800 / 1900

3G Network

HSDPA 850 / 900 / 1900 / 2100

SIM

Dual SIM (Micro-SIM, dual stand-by)

Announced

2014, January

Status

Available.

Body

Dimensions

124.4 x 61.4 x 6.3-11.2

Weight

115 g (4.06 oz)

Display

Type

TFT capacitive touchscreen, 16M colors

Size

480 x 800 pixels, 4.0 inches (~233 ppi pixel density)

Multitouch

Yes

Protection

Corning Gorilla Glass 3

Sound

Alert Type

Vibration, MP3 ringtones

Loudspeaker

Yes

3.5mm jack

Yes

Memory

Card Slot

microSD, up to 64 GB

Internal

4/8 GB, 1 GB RAM

Data

GPRS

Yes

Edge

Yes

Speed

HSDPA, 42.2 Mbps; HSUPA, 5.76 Mbps

WLAN

Wi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi Direct, Wi-Fi hotspot

Bluetooth

v4.0, A2DP, EDR

USB

microUSB v2.0

Camera

Primary

5 MP, 2592 х 1944 pixels, autofocus

Features

Panorama, face detection

Video

1080p@30fps

Secondary

VGA

Features

OS

Android OS, v4.3 (Jelly Bean), upgradable to v4.4.2 (KitKat)

Chipset

Intel Atom Z2520

CPU

Dual-core 1.2 GHz

GPU

PowerVR SGX544MP2

Sensors

Accelerometer, proximity

Messaging

SMS(threaded view), MMS, Email, Push Email, IM

Browser

HTML

Radio

No

GPS

Yes, with A-GPS, GLONASS

Java

Yes, via Java MIDP emulator

Colors

Charcoal Black, Pearl White, Cherry Red, Sky Blue, Solar Yellow

 

- SNS integration
- MP3/WAV/eAAC+ player
- MP4/H.264/H.263 player
- Organizer
- Document viewer
- Photo viewer/editor
- Voice memo/dial
- Predictive text input

Baterry

 

Li-Po 1200/1600 mAh battery

Stand by

Up to 192 h

Talk time

Up to 10 h

Nah, itu dia spesifikasi lengkapnya. Untuk harga perangkat ini per Sebtember 2014 adalah Rp. 1.300.000,- apakah anda tertarik untuk membelinya?

Yep, itulah sekilas tentang spesifikasi zenfone 4 semoga artikel ini dapat membantu anda dan bermanfaat bagi anda. Terimakasih.

Update : ASUS telah mengeluarkan penerus Zenfone 4 yaitu Zenfone 4s, anda dapat membacanya disini.


Share This Article


0 Response to "Spesifikasi dan Harga Zenfone 4 – Keunggulan dan Kelemahannya"

Posting Komentar